Di Saat Istri Berbelanja, Apa Sih Yang Dilakukan Para Suami?

Berbelanja adalah kegiatan yang sangat disukai kaum wanita. Sebaliknya bagi banyak laki-laki hal itu adalah sesuatu yang menyebalkan dan terasa membosankan. Sayangnya, menemani istri berbelanja bisa dikata adalah “kewajibam” para suami.

Suka atau tidak suka, semua itu adalah bagian dari menjaga hubungan suami istri agar tetap lancar dan menghindari terjadinya pertengkaran. Pasti tidak menyenangkan juga kalau akhirnya karena tidak ditemani suaminya, sang istri manyun seharian dan menolak memasak bagi keluarga. Bisa runyam.

Jadi, mau tidak mau, terkadang meski bukan sesuatu yang menyenangkan, dan akan terasa membosankan, banyak suami akan ikut pergi ke pusat perbelanjaan dan menemaninya. Hanya, kerap mereka memilih untuk menunggu sampai orang tersayang mereka selesai melakukan urusannya.

Lalu, apa yang para suami biasa lakukan?

Beberapa foto hasil rekaman kamera smartphone di Cibinong City Mall beberapa hari menjelang Hari Raya Idul Fitri 2019 yang lalu ini merekam foto kegiatan beberapa suami yang sedang menunggu istrinya selesai berbelanja.

Di Saat Istri Berbelanja, Apa Sih Yang Dilakukan Para Suami?
Di Saat Istri Berbelanja, Apa Sih Yang Dilakukan Para Suami?

Anak laki-laki pun ternyata banyak yang memilih menunggu juga dibandingkan harus mengikuti ibunya keluar masuk toko dan memilih barang.

Di Saat Istri Berbelanja, Apa Sih Yang Dilakukan Para Suami?

Dan, saya sendiri bukanlah penggemar berbelanja. Bagi sayapun tidak akan mampu mengikuti si yayang kalau sudah urusan memilih barang yang mau dibeli. Bisa saya yang manyun dan kesal kalau itu terjadi.

Untungnya, saya memiliki satu hobi yang bisa dipergunakan untuk menghabiskan waktu dan menghilangkan kebosanan. Bisa tebak apa hobi itu? Petunjuknya, foto-foto ini tidak akan ada kalau saya tidak memiliki hobi itu.

Website | + posts

1 thought on “Di Saat Istri Berbelanja, Apa Sih Yang Dilakukan Para Suami?”

Comments are closed.